HQ-djava
Pasangan calon pengantin tentu akan dibuat sibuk saat mempersiapkan pesta pernikahan. Hal ini lantaran melibatkan banyak pihak dan ada beragam kebutuhan untuk pernikahan. Salah satu diantaranya adalah soal pemilihan tempat pernikahan.
Penetapan tempat untuk melangsungkan pernikahan tentu tidak bisa diputuskan sendiri. Perlu diskusi dengan banyak pihak seperti pasangan, keluarga, hingga pihak wedding organizer jika menggunakannya. Tak lepas dari itu, tentu perihal besar kecilnya acara hingga banyaknya tamu yang diundang pasti akan mempengaruhi tempat diadakannya pesta pernikahan.
Anda tentu akan dibuat bingung menentukan lokasi pernikahan yang tepat. Pasalnya ada banyak sekali pertimbangan yang harus dipikirkan sebelum memutuskan. Namun Anda terkadang lupa atau tidak mengetahui pertimbangan apa saja yang harus diperhitungkan untuk menentukan tempat pernikahan.
Hal ini wajar lantaran Anda memang baru pertama menikah, sehingga belum memiliki pengalaman dalam mempersiapkan pesta pernikahan. Agar Anda tidak lagi bingung menentukan akan menikah di gedung atau rumah, maka sebaiknya simak 5 pertimbangan berikut ini lebih dulu.
1. Nikah di gedung lebih praktis tanpa repot mempersiapkan
Bagi Anda yang menginginkan kepraktisan, tentu pilihan menikah di gedung bisa jadi pilihan. Apalagi jika memanfaatkan jasa wedding organizer, maka Anda akan terbantu mengurus persiapan pernikahan. Di gedung, tentu Anda tidak perlu repot lagi soal menata kursi, dekor, catering, sound system, dan lain sebagainya.
Berbeda halnya jika Anda melakukan persiapan sendiri dan melaksanakan pesta pernikahan di rumah. Pasti butuh yang namanya memikirkan sewa tenda hingga printilan lainnya yang pasti akan terlihat saat menggelar pesta di rumah. Satu lagi yang harus diingat, di akhir acara Anda juga harus siap ribet dan repot untuk beres-beres rumah, meskipun Anda menggunakan WO untuk perencanaan hingga pelaksanaan acara.
2. Soal waktu, rumah menjadi pilihan terbaik tanpa batasan
Soal waktu juga harus Anda perhatikan. Ada beda yang begitu jelas antara menyewa gedung dengan melaksanakan di rumah sendiri. Pesta pernikahan di gedung tentu harus mengikuti aturan pengelola gedung.
Terlebih jika di hari yang sama, ada dua atau tiga kali acara berbeda diadakan di gedung tersebut. Anda tentu tidak bisa berlama-lama menggunakannya lantaran ada pihak lain yang akan menggunakan gedung tersebut. Sehingga harus ada koordinasi yang baik antara Anda dengan pengelola gedung saat membuat perjanjian sewa gedung.
Berbeda halnya jika menikah di rumah sendiri. Anda tidak lagi harus khawatir soal waktu karena melangsungkan pernikahan di rumah. Anda bisa bebas lama berfoto-foto atau berbincang dengan tamu di akhir acara karena waktunya tidak terbatas saat di rumah.
3. Memperhatikan jumlah tamu yang diundang
Soal jumlah tamu undangan memang menjadi prioritas perhatian Anda dalam menggelar pernikahan. Jika tamu Anda sedikit karena pernikahan bersifat privat hanya untuk keluarga, saudara dan teman dekat, rumah bisa jadi pilihan.
Akan tetapi, jika jumlah tamu undangan mendekati ribuan atau lebih, maka gedung menjadi pilihan tepat. Gedung akan menjadi lokasi efektif untuk menggelar pernikahan skala besar. Sebab gedung dibangun dengan kapasitas besar dan fasilitas memadai untuk menampung banyak tamu.
4. Perihal keamanan dan lokasi untuk parkir juga menjadi perhatian
Hal lain yang perlu dipertimbangkan adalah perihal tempat parkir. Anda tidak sekadar memikirkan lokasi acara, melainkan juga tempat parkir kendaraan para tamu undangan. Jika melaksanakan pernikahan di rumah, tentu Anda akan menggunakan halaman tetangga atau parkir pinggir jalan.
Lain halnya jika menyewa gedung yang pastinya sudah memiliki halaman khusus untuk parkir. Sehingga Anda tidak perlu lagi repot untuk mencari tempat untuk parkir kendaraan tamu undangan.
5. Pastikan pernikahan di rumah tidak merugikan orang lain
Poin terakhir yang perlu Anda pertimbangkan adalah memastikan resepsi pernikahan Anda tidak merugikan orang lain. Bila menikah di gedung tentu tidak ada yang dirugikan mengingat semua acara dilangsungkan di dalam gedung dan kedap suara. Lain halnya dengan di rumah yang mana akan menyita tempat hingga ke badan jalan dan suara sound system bisa mengganggu tetangga sekitar.
Dari berbagai pertimbangan tersebut, Anda harus benar-benar memastikannya sehingga dapat memutuskan mana tempat yang tepat untuk menggelar pesta pernikahan. Pastikan pertimbangan skala pernikahan dan kepraktisan menikah di gedung maupun rumah.
Untuk membantu Anda dalam mempersiapkan pernikahan hingga penyelenggaraan, bisa mempercayakan kepada Djava wedding. Wedding organizer ini akan memberikan pelayanan terbaik untuk mewujudkan pernikahan impian Anda. Karena Djava wedding termasuk penyedia jasa wedding murah dan terpercaya Surabaya yang tidak diragukan lagi pengalamannya.